Jenis Lantai
Panduan Memilih Jenis Lantai Yang Tepat Untuk Rumah

Panduan Memilih Jenis Lantai Yang Tepat Untuk Rumah

Menghadirkan rumah yang nyaman dan juga ideal untuk keluarga adalah impian bagi banyak orang. Namun untuk mewujudkannya, dibutuhkan proses yang cukup lama, pasalnya ada banyak elemen dari sebuah rumah yang harus diperhatikan. Pemilihan berbagai elemen dan material rumah sangatlah penting untuk sebuah rumah yang nyaman serta ideal. Salah satunya adalah memilih  jenis lantai untuk rumah.

Memilih jenis lantai yang tepat untuk rumah tidaklah mudah. Ada banyak hal yang harus diperhitungkan. Maka tidak heran kalau banyak orang yang menggunakan jasa desain interior untuk memilihkan jenis lantai dan segala elemen yang tepat untuk rumah.

Pertimbangan budget menjadi salah satu alasan kenapa harus memilih lantai yang tepat. Salah satu solusi yang bisa kita dapat dari jasa desain interior mungkin berupa pemasangan lantai vinyl.

Kenapa vinyl? Karena harga lanta vinyl per M2 cukup ekonomis. Jadi bagi yang punya budget rendah sedangkan ingin melihat tampilan rumah yang cukup mewah maka bisa memilih jenis lantai ini. Baca juga informasi lengkap seputar lantai vinyl.

Untuk lebih lengkapnya, dirasa perlu membaca panduan tentang pemilihan lantai rumah yang tepat hingga bisa menghadirkan rasa nyaman bagi seluruh keluarga yang menghuninya.

Pemilihan Jenis Lantai Rumah Yang Tepat

  • Memperhatikan bahan Jenis Lantai

Ada banyak bahan untuk elemen lantai rumah, mulai dari bahan alami hingga buatan untuk bahan alami kita bisa menemui jenis lantai berupa bebatuan alam, seperti granit misalnya. Sedangkan dari bahan kayu, jenis lantai yang ada adalah seperti lantai bambu, dan juga jenis lantai kayu parket.

Selain bahan alami, ada pula bahan buatan yang dihasilkan dari berbagai material seperti karet. Untuk material sintetis ini bisa didapat dengan harga yag lebih murah dibanding dengan bahan alam di atas.

Namun juga menyajikan keuntungan sendiri. Msialnya harga lantai vinyl per M2 yang ekonomis, bukan hanya menyajikan budget yang rendah utuk rumah, namun juga menghadirkan desain lantai yang menyerupai kayu asli.

Jika diperhatikan, kedua jenis bahan lantai baik sintetis atau bahan alam sama-sama memberikan  keunggulan yang berbeda. Untuk itulah, perhitungkan kembali ketika ingin membeli dan memasang lantai untuk rumah yang nyaman dan ideal.

  • Fungsi ruangan

Selain masalah pemilihan bahan yang tepat, pertimbangkan pula fungsi ruangan yang akan dipasangi lantai baru. Akan lebih baik jika jenis lantai yang dipasang disesuaikan dengan masing-maisng ruangan yang memiliki fungsi berbeda.

Sebagai contoh, untuk kamar mandi, akan lebih cocok untuk memasang lantai keramik dibanding jenis kayu, karena lebih tahan terhadap air dan juga udara yang lembab. Ada beragam jenis keramik, dan untuk ruangan ini, maka disarankan untuk menggunakan keramik yang permukaannya kasar.

Selain itu, berat beban yang akan ditanggung oleh lantai harus pula menjadi perhatian tersendiri. Untuk garasi misalnya, lantai harus bisa menahan  beban satu atau beberapa mobil. Jadi diperlukan bahan lantai yang kuat.

Untuk garasi, jenis lantai yang diperhitungkan adalah jenis granit. Lantai ini memiliki pori-pori yang kecil hingga tak mudah menyerap  tumpahan seperti oli atau bensin dari mobil. Selain itu, permukaannya tidak licin hingga tidak membuat ban obil mengalami selip dan membahayakan.

  • Luas ruangan Untuk Jenis Lantai Yang akan di pasang

Luasnya ruangan akan memberikan pengaruh ke dalam banyak aspek. Salah satunya adalah kuantitas lantai yang dibutuhkan. Dengan begitu, kita juga harus mempertimbangkan masalah biaya yang bakal dikeluarkan untuk membeli material lantai.

Semakin luas ruangan, maka budgetnya akan semakin membengkak. Bahkan warna dan ukuran dari sebuah lantai juga bisa dipengaruhi oleh luas ruangan ini.

Untuk menghindari budget yang membengkak ini, solusinya bisa membeli lantai yang lebih ekonomis, seperti yang ditawarkan harga lantai vinyl per M2 yang bisa menjangkau luas ruangan dengan tanpa membebani budget.

  • Cara membersihkan

Ada satu jenis lantai yang mudah dibersihkan dan dirawat, sekaligus memberikan harga yang rendah, yaitu lantai vinyl. Dengan harga lantai vinyl per M2 yang relative terjangkau maka banyak pula yang memilih bahan ini untuk material lantai.

Perlu diketahui pula bahwa perihal perawatan lantai menjadi hal yang serius. Masing-masing  material butuh perawatan berbeda tersendiri, seperti lantai dengan bahan kayu, batu alam, sampai dengan bahan sintetis.

Jika ingin lantai tetap awet, maka pahami betul cara membersihkannya. Bagi yang tidak mau ribet maka bisa memilih  bahan yang mudah cara membersihkan dan merawatnya.

  • Harga dan biaya perawatan

Material berbeda menuntut harga dan perawatan yang berbeda pula. Salah satu lantai yang hemat dan menawarkan cara merawat yang mudah adalah lantai jenis vinyl.

Harga lantai vinyl per M2 cukup ekonomis. Selain itu juga menyajikan lantai yang awet dan tahan lama asalkan dirawat dengan baik dan benar.

  • Faktor lainnya

Ada berbagai faktor yang harus diperhitungkan dalam pemilihan lantai untuk sebuah rumah yang nyaman. Seperti ada atau tidaknya balita di dalam rumah. Selain itu, adanya binatang peliharaan juga akan turut mempengaruhi aplikasi dari lantai ini.

Untuk rumah yang ada balita didalamnya, mungkin lantai dengan lapisan karpet bisa jadi pilhan yang paling tepat karena manawarkan keamanan tersendiri.

Check Also

Mengapa Harus Pilih Atap Aluminium untuk Proyek Anda?

Atap aluminium sudah menjadi populer di antara kalangan para kontraktor. Atap tersebut juga banyak diminati …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.